BATHIN SOLAPAN, RIAU24JAM.COM – Tingkatkan pelayanan kepada masyarakat guna terwujudnya Stabilitas Kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Mandau melaksanakan pembinaan kamtibmas melalui kegiatan Sambang.
kali ini Bhabinkamtibmas Aiptu Juni Shandra, SAP menyambangi Warga Jalan Tuanku Tambusai, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Senin (18/12/2023).
Dalam kegiatan sambang, dirinya membangun komunikasi publik dengan warga serta dapat bertemu secara langsung dan menerima informasi-informasi yang berkembang dilingkungan masyarakat terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban dalam lingkungan masyarakat menjelang Pemilu 2024.
Bhabinkamtibmas Simpang Padang AIPTU Juni menyebutkan, dalam sosialisasi dan himbauan ini kita mengingatkan warga dalam pelaksanaan Pemilu nanti dapat menggunakan Hak pilihnya sesuai dengan ketentuan dan Perundang- undangan yang berlaku.
“Menjaga Keamanan dan ketertiban ditengah-tengah masyarakat selama berlangsungnya tahapan Pemilu tahun 2024, agar Pemilu berjalan dengan aman dan kondusif,” tukasnya.**
Kolom Komentar post