DURI, RIAU24JAM.COM — Pada peringatan HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus, biasanya akan diadakan berbagai lomba menarik yang sering dilakukan masyarakat. Perlombaan ini merupakan bentuk dalam memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia.
Selain itu, perlombaan yang dilakukan juga menjadi cara untuk menghargai perjuangan para pahlawan Indonesia dalam meraih kemerdekaan.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Ikatan Keluarga Pemuda Kayangan (IKPK), pada tahun ini mengadakan berbagai macam perlombaan, mulai dari makan kerupuk, pacu goni, memasukkan paku kedalam botol, dan panjat pinang serta tarek tambang merebutkan piala bergilir IKPK dengan melibatkan peserta dari anak-anak hingga orang dewasa, Sabtu (19/8/2023).
Perlombaan tersebut berlangsung sangat meriah, terlihat dari antusias warga dan anak-anak yang berbondong bondong ingin melihat perlombaan tersebut.
Usai acara perlombaan dipagi hari, pada malam harinya acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah serta malam hiburan dengan bentuk lelang singgang ayam.
Sahabat Syaaran selaku ketua panitia dalam kegiatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam acara ini.
“Saya mewakili para panitia mengucapkan terima kasih kepada seluruh kepada masyarakat Jalan Kayangan yang telah membantu demi suksesnya pelaksanaan acara tersebut dan segenap sponsor yang telah berpartisipasi dalam memeriahkan serangkaian acara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 ini,” ucapnya.
Dikesempatan yang sama, ketua IKPK sahabat Abdul Rahim Alhas dalam sambutannya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh RW dan RT atas dukungan penuh demi terlaksananya acara tersebut.
“Ini bukanlah kerja mudah buat kami, tetapi dengan bantuan seluruh masyarakat, acara ini Alhamdulillah terlaksana dengan sukses. Semoga dengan kebersamaan ini dapat mempererat tali silaturahmi, memupuk rasa kekeluargaan dan kegotongroyongan solidaritas warga,” tandasnya.
Diakhir acara, lelang singgang ayam diserahkan oleh ketua IKPK Abdul Rahim Alhas kepada Edi Yunan dari R Manja Travel yang hadir pada malam hiburan tersebut.*
Kolom Komentar post